Kebaktian Padang Paskah dengan tema “Amazing Grace for My Family” yang diadakan di Taman Wiladatika Cibubur pada tanggal 4 Mei 2019 memberikan banyak kesan tersendiri baik bagi orang tua maupun siswa/i yang ikut dalam acara tersebut.
Diawali dengan kegiatan ice breaking yang seru dan menyenangkan, membuat para peserta larut dalam suasana kebersaman yang hangat, meskipun kondisi cuaca saat itu terbilang cukup panas. Keceriaan tersebut berlanjut hingga pada momen pembacaan pemenang pada sesi doorprize. Suasana gugup yang menyelimuti para peserta pun pecah pada saat terdengar teriakan gembira dari siswa maupun orang tua yang beruntung untuk mendapatkan hadiah doorprize.
Tiba saatnya pada sesi utama Kebaktian Padang, dimana para siswa/i diajak untuk merasakan dan mengalami Hadirat Tuhan di sesi Pray, Praise and Worship. Pada sesi ini para siswa/i banyak mengalami pemulihan serta keterbukan hati untuk menerima Firman Tuhan yang akan disampaikan oleh Kak Suryadi selaku pembicara. Kami berharap agar setiap Firman yang didengar dapat tertanam bagi para siswa/i sejak masa mudanya, sehingga berdampak baik dalam kehidupan di sekolah, keluarga, maupun lingkungan dimana pun mereka akan Tuhan tempatkan nanti.
Pada sesi selanjutnya penampilan dari Modern Dance dan Paduan Suara yang dibawakan oleh siswa kelas 4 dan 5 juga menambah kemeriahan acara pada hari itu. Suatu kebanggaan bagi kami para guru melihat para siswa/i dapat mengembangkan talenta dan mengekspresikan diri mereka.
Tidak selesai sampai disitu, games yang disiapkan panitia seperti ping pong dan biscuit chalenge turut menampilkan tingkah polah lucu anak-anak dalam setiap aksinya, dan tentu saja kegiatan tersebut banyak menguras tenaga mereka, sehingga acara pada hari itu diakhiri dengan sesi makan siang yang mungkin sudah ditunggu-tunggu oleh semua orang.